![]() |
Sebuah taman yang sangat indah | Dec 21, ’09 5:34 PM untuk semuanya |
Taman itu sangat elok. Terlalu elok hingga awan tak pernah mampu turunkan badai, dan hingga mentari tak mau berganti dengan rembulan.
Begitu anggun taman itu, dipagari dengan tiang setinggi pinggang bersepuh emas. Lihatlah ukirannya yang tak biasa, menggambarkan ukiran kehidupan bahagia.
Lihatlah, semua bunga di taman itu tak ada yang masih kuntum, semuanya mekar! Daun juga tak ada yang menguning dan mengering! Sunggauh ajaib taman itu!
Tahukah kau, milik siapa taman itu?
Taman itu milikmu, tamanmu! Tamanmu yang berada di surga, dia menantimu. Sayangnya, kau tak bisa sekedar masuk begitu saja, kau harus memiliki tiket masuknya! Tiket itu berupa pahala.
4 Muharram 1431
henidebudi menulis on Dec 21, ’09
semoga kita semua mampu mengumpulkan pahala sebanyak-banyaknya untuk tiket kesana… amin
|
henidebudi} berkata
amin…
|